Assalamu 'alaikum Wr. Wb.

Setelah menikmati akhir pekan yang pendek, Allah SWT masih memberi kesempatan saya untuk menulis dan memposting coretan-coretan kecil yang semoga saja bermanfaat bagi yang membutuhkan tulisan ini.

Kali ini penulis akan menulis tentang validasi pada sebuah form. Kenapa harus validasi? karena validasi sangat penting dan salah satu bagian dari suatu program aplikasi untuk memudahkan user menjalankan program atau menghalangi user berbuat semaunya dalam input data, atau sebagai upaya untuk meminimalisir kerusakan data yang diinput.

Validasi yang banyak digunakan di pemrograman web salah satunya dengan javascript seperti contoh berikut:

1. Buat form inputan seperti dibawah ini :

<?php
echo"<form name='latihan' method='POST' action=''>
<table>
<tr><td>Textbox<td>
<td><input type='text' name='textbox' id='textbox' /><td>
</tr>
<tr><td>combobox<td>
<td><select name='combobox' id='combobox'>
       <option value=''>=pilih=</option>
          <option value='list1'>list1</option>
          <option value='list2'>list2</option>
 </select><td></tr>
  <tr><td><td><td><button type='submit' name='simpan'></button>
  <td></tr>
</table>
</form>"; 
?>

2. Buat script javascript untuk validasinya:

<script language='javascript'>
function validTextbox()
{
if (document.latihan.textbox.value == "") 
{
alert("Textbox masih kosong");
}
}

function validCombobox()
{
if (document.latihan.combobox.value == "") 
{
alert("Combobox masih kosong");
}
}
</script>

3. Memanggil validasi tersebut dengan event yaitu event onclick dan disisipkan di button/submit seperti dibawah ini.

<button type='submit' name='simpan' onClick='validTextbox();validCombobox();'></button>

Nah.cukup mudahkan. silahkan dicoba dan lihat hasilnya. Insya Allah bisa.. mohon maaf jika ada kesalahan, mohon sarannya jika masih ada yang perlu diperbaiki, silahkan bertanya jika ada pertanyaan, akan dijawab semaksimal mungkin yang saya bisa, dan jangan menghujat.

Wassalamu 'alaikum Wr. wb.